Meski Berulah, Alfred Riedl Tak Akan Hukum Ferdinand Sinaga

Pada 12 May 2014 08:43 WIB

Jakarta, FDSInews – Pelatih timnas Indonesia Alfred Riedl menegaskan tidak akan menghukum Ferdinand Sinaga, meski sang pemain baru saja berulah buruk. Dalam pertandingan antara timnas Indonesia melawan ASEAN All Stars di Gelora Bung Karno minggu (11/5), striker Persib Bandung ini meledak emosinya dengan mengejar penonton sampai ke tribun. Hal tersebut karena Ferdinand merasa gusar mendapat sorakan tak bersahabat dari pendukung Persija Jakarta, yang notabene merupakan rival kuat dari Persib.

“Dia (Ferdinand) merupakan pemain profesional, dan mencoretnya atau menghukumnya bukan hal yang bijak. Karena bila terus menghukum dan mengabaikan dia itu malah akan menyudutkannya. Dan saya mengerti kondisi Ferdinand,” papar Riedl usai laga.

Asisten Wolfgang Pikal juga menjelaskan bahwa Riedl telah memberi wejangan saat turun minum kepada para pemain Persib untuk tetap tenang meski mendapat sorakan dari suporter Persija.

Karena terdapat empat pemain Persib yang turun sebagai starter di laga malam itu. Sedangkan Ferdinand baru turun pada paruh kedua bersama I Made Wirawan.

“Pelatih telah memberikan arahan untuk para pemain Persib agar tetap fokus dan tenang. Namun di babak kedua hanya dua pemain Persib yang main, Ferdinand dan Made (Wirawan). Puncaknya Ferdinand emosi,” tukas Pikal.

 

Komentar Pengunjung

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Facebook Auto Publish Powered By : XYZScripts.com