Di Kritik K-Conk Mania di Media Sosial, La Nyala Mataliti Ngamuk
Mantan Ketua KPSI La Nyala Mataliti yang kini menjabat sebagai Wakil Ketua PSSI sekaligus Ketua BTN setelah berhasil melakukan kudeta terhadap PSSI dengan mendirikan organisasi tandingan KPSI serta timnas tandingan yang diberinama The Real Garuda (TRG), ngamuk dan menantang duel, setelah mendapatkan kritik dari suporter K-Conk Mania, 3 Mei 2014 lalu di jejaring sosial tweeter.
Awal mulanya La Nyalla mentweet
Jangan terpecah belah dan tidak boleh ada lagi pihak-pihak yang ingin PSSI pecah hingga saya dulu bentuk KPSI untuk penyelamatan sepakbola. @LaNyallaMM
Kemudian K-Conk Mania mengkritik tweetnya mantan kuat KPSI tersebut
@LaNyallaMM Halah, makpreet pak de! KPSI dulu dibentuk bukan utk penyelamatan sepakbola, tp penyelamatan kekuasaan/tirani gangster anda dkk!
Membaca kritikan suporter tersebut La Nyalla marah dan naik pitam serta mengancam akan membawa ke jalur hukum
” Anda jangan ngasal bicara. Apa Anda berani mempertangungjawabkan pernyataan Anda di muka hukum?,” ujar LaNyallaMM.
Seperti yang kita ketahui KPSI dibentuk untuk mengkudeta PSSI dan mengembalikan para status quo era Nurdin Halid, dengan mendapatkan backup dari salah satu partai politik yang berlambang pohon beringin.
PSSI yang telah dikuasai oleh rezim lama KPSI kini mirip angkot, yang bisa dibawa belok kanan atau belok kiri terserah kemauan sopirnya, yaitu La Nyala.
Siapapun yang melawan akan dibumi hanguskan dan disingkirkan, klub-klub yang melawan dimatikan, exco yang melawan disingkirkan, bertindak arogan dan menyalahgunakan wewenang.
Arogansi dan penyalahgunaan wewenang serta menebar ancaman tidak hanya dilakukan pada kasus kritikan suporter kali ini saja. PSSI yang disetir oleh La Nyala MM mensomasi aktivis Save Our Soccer Apung Widadi pada tanggal 10 Februari 2014 lalu. Namun hingga saat ini somasi yang dilakukan oleh PSSI tidak ada kabarnya sama sekali sampai dimana laporannya ke pihak kepolisian. Apakah PSSI yang disetir oleh La Nyalla cuma gertak sambal saja?
czz
15 May 2015 at 00:39
apakah la nyala mantan pemain bolah.?