Brutal, Inilah Wajah Sepakbola Indonesia
Jakarta, FDSInews – Entah sampai kapan publik sepakbola Indonesia bisa menikmati tontonan sepakbola yang berkualitas. Tanpa ada suguhan berbagai macam adegan perkelahian. Nyatanya, sepakbola Indonesia tak pernah sepi dengan berbagai adegan kekerasan. Hingga kemudian terkenal idiom ISL sebagai Indonesia Silat League. Tak cuma menonton adu sepak, penonton sepakbola pun seringkali disuguhi tontonan tambahan, berupa adegan-adegan silat, dengan berbagai macam gaya mulai dari pencak silat, karate, taekwondo hingga gulat.
Tidak adanya ketegasan yang maksimal dari PSSI untuk menghukum para pelaku kekerasan di sepakbola membuat aksi kekerasan dalam sepakbola Indonesia seakan menjadi permakluman tersendiri. Kejadian yang terbaru adalah ketika para pemain PSMS Medan mengeroyok pemain Pro Duta dalam laga lanjuta Divisi Utama. Entah apa yang ada dibenak para pemain tersebut, mereka seolah sudah buta dan melupakan aturan serta etika bermain sepakbola. Seakan mempertunjukkan kekerasan di depan suporter adalah sebuah tindakan yang jantan. Dan mereka pun tak peduli akan ancaman sanksi, karena di dunia PSSI, sanksi bagi pemain masih bisa ditawar.