Turun Di Babak Kedua, Andik Tampil Cemerlang Melawan Sevilla
FDSInews – Andik Vermansyah tampil cemerlang kala memperkuat timnya Selangor FA menghadapi juara Liga Eropa Sevilla. Meski sempat merepotkan barisan pertahanan Sevilla, Andik tidak mampu membawa The Red Giant mengimbangi permainan Sevilla. Dalam laga persahabatan yang disaksikan ribuan pendukungnya, Selangor FA takluk 2-0 melalui gol yang dicetak Trochowski di menit ke-29 dan Diego Gomes pada menit ke-45.
Di babak pertama, praktis permainan dikuasai sepenuhnya oleh Sevilla. Selangor FA baru bisa memberikan perlawanan di babak kedua, setelah pelatih Mehmet Durakovic memasukkan mantan pemain Persebaya 1927 Andik Vermansyah.
Peluang pertama diperoleh Andik ketika dia menerima bola sedikit di luar kotak penalti Sevilla. Meski sudah membuka ruang buat menembak, sayang sekali tendangan Andik masih melenceng disisi gawang Sevilla yang dijaga Sergio Rio.
Peluang terbaik Andik terjadi ketika dirinya mengambil tendangan bebas. Bola yang sudah meluncur melewati pagar betis pemain Sevilla ternyata masih bisa ditepis oleh penjaga gawang dan hanya menghasilkan sepak pojok.
Ini adalah pertandingan kedua Sevilla setelah sebelumnya mereka menyambangi Indonesia melawan Pelita Bandung Raya.
(hmm)